-->

Notification

×

Iklan


Indeks Berita

Bupati Minahasa Dampingi Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi Republik Indonesia Lokasi Pembangunan Sekolah Menengah Atas

Jumat, 14 Maret 2025 | Maret 14, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-03-14T06:45:46Z

Minahasa | 88News.id: Bupati Minahasa Dr Robby Dondokambey, SSI.,MAP, mendampingi Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi Republik Indonesia (RI), Prof Stella Christie Ph. D, meninjau salah satu lokasi (Titik Nol) Pembangunan Sekolah Sekolah Menengah Atas, yang akan menjadi SMA unggulan, di Indonesia yang akan dibangun di desa Koyawas kecamatan Langowan Barat, Jumat (14/3/2025).


Dalam peninjauan ke lokasi pembangunan SMA Nusantara tersebut, dihadiri juga Wakil Gubernur Sulawesi Utara Victor Maliangkay, Asisten I Provinsi Sulawesi Utara Denny Mangala dan Asisten I Pemkab Minahasa Reviva Maringka.


Dalam sambutannya Wamen Pendidikan Tinggi, Sains Dan Teknologi RI Stella Christie mengatakan tujuan kedatangan meninjau lokasi yang ada saat ini.


“Salah satu yang bapak Presiden pikirkan adalah kwalitas Sains dan Teknologi, sering tidak memperhatikan akses atau tidak membuka peluang bagi siswa-siswi kita yang berasal dari daerah luar Jawa atau juga kelas ekonomi kebawah sehingga bapak Presiden  Prabowo secara strategis membuat program hasil terbaik mengenai pembangunan SMA Unggulan Garuda yang terdiri dari dua skema yakni skema pertama membina sekolah-sekolah yang sudah ada dan mempunyai potensi dan membangun sekolah SMA unggulan, termasuk yang sekarang dalam peninjauan di lokasi ini, “Kata Wamen Stella Christie.


Pada kesempatan ini di sela-sela peninjauan dilokasi pembangunan SMA unggulan, terlihat Wamen Dikbud RI berdiskusi dengan Bupati Minahasa Robby Dondokambey mengenai letak geografis dan akses jalan yang ada, serta beberapa fasilitas pendidikan di Langowan dan sekitarnya, begitu juga dengan fasilitas kesehatan yang ada di Langowan yang sangat menunjang nanti dalam pembangunan SMA unggulan ini.


Turut hadir pula dalam kegiatan ini, Camat Langowan Selatan Donald Lumingkewas.SPt.MAP, Camat Langowan Barat dan jajaran kementerian pendidikan, Para Hukum Tua se-Langowan Barat, Kapolsek Langowan Barat dan lainnya.

(Harry)

×
Berita Terbaru Update