-->

Notification

×

Iklan

Indeks Berita

Pemkab Minahasa Terus Pacu Percepatan Penanganan Stunting

Senin, 24 Juni 2024 | Juni 24, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-06-24T11:57:35Z



Minahasa | 88News.id: Jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), terus melakukan antisipasi serta percepatan penanggulangan Stunting. Seperti yang dilaksanakan oleh pemerintah Kecamatan Kawangkoan hari ini di Kelurahan Kinali (24/06/2024) yang bertempat di aula GMIM Imannuel Kinali. Camat Kawangkoan Eigthmi Moniung SH yang memimpin jalannya sosialisasi percepatan penanganan stunting bersama instansi terkait.


Badan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kabupaten Minahasa bersama penyuluh KB Kecamatan Kawangkoan, di hadapan 80 orang keterwakilan masyarakat Kelurahan Kinali menyampaikan bahwa Stunting merupakan penyakit yang sedini mungkin harus dicegah. Khususnya pada pasangan usia muda yang baru menikah dan ibu-ibu hamil. 


"Tetap selalu mengikuti perkembangan informasi untuk mengantisipasi agar tidak terjadi Stunting pada bayi yang akan lahir," Ujar Camat Kawangkoan. 


Diikuti pemaparan dari Sekdis BKKBN Minahasa, Laurine Manarisip.SE menjelaskan betapa pentingnya setiap keluarga untuk mengetahui hal-hal pencegahan ataupun penanganan ketika terjadi Stunting. 


"Utamanya gizi pada ibu hamil serta anak Balita jangan pernah terabaikan. Karena penyebab utama Stunting, sebagian besar dikarenakan gizi yang tak seimbang," pungkas Lourine. 


Lurah Kinali Dirkoni Lumintang SE melaporkan bahwa kelurahan Kinali yang dipimpinnya saat ini tidak ada kasus penyakit stunting. Namun selaku pemerintah, dirinya (Lurah, Red) tentunya akan terus menyampaikan keseriusan Pemkab Minahasa mensosialisasikan pencegahan dan penanganan Stunting, jika terjadi. Kegiatan sosialisasi Stunting ini ditanggapi antusias oleh perwakilan masyarakat Kinali yang hadir dengan berinteraksi tanya jawab pada para nara sumber tersebut.


Penulis: Harry

×
Berita Terbaru Update