-->

Notification

×

Iklan

Indeks Berita

Pembangunan Rumah Sakit Umum Aufa Royhan Bantu Pemko Padangsidimpuan Capai Target Investasi

Sabtu, 22 Juni 2024 | Juni 22, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-06-22T06:08:22Z


Padangsidimpuan | 88News.id: Yayasan Aufa Royhan melaksanakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Sakit Umum Aufa Royhan, Sabtu (22/6/2024) di Kelurahan Batunadua Ujung, Padangsidimpuan.


Pembangunan Rumah Sakit tersebut dinilai akan membantu Kota Padangsidimpuan mencapai target investasi dengan berdirinya RSU Aufa Royhan yang direncanakan menelan biaya sebesar 35 miliar.


Hj. Waridah Nasution SKM.M.Kes, sebagai Ibu Pemrakarsa dan pembina Yayasan Aufa Royhan Padangsidimpuan, menyampaikan pembangunan ini dilaksanakan di areal lahan seluas 1 Hektare dengan rencana pembangunan sampai 5 Lantai, harapannya agar pembangunan RSU ini dapat berjalan lancar dengan dukungan doa dari semua pihak.


Sekretaris Daerah Kota Padangsidimpuan, Letnan Dalimunthe, memberikan dukungan penuh terhadap pembangunan RSU ini, mencatat tidak ada kendala dalam perizinan. 


"Kami mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Yayasan Aufa Royhan atas pembangunan Rumah Sakit Umum yang memiliki nilai investasi sebesar 35 milliar, dengan tersebut maka target investasi kota Padangsidimpuan di Tahun 2024 sebesar 8 Miliar akan tercapai", tutur Letnan.


Letnan juga berharap pembangunan ini dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta mengurangi angka pengangguran.


Pembangunan RSU Aufa Royhan diharapkan dapat mengurangi kejenuhan pasien dan mempercepat pelayanan kesehatan di kota Padangsidimpuan.


Selain itu, Letnan juga berharap dengan rencana berdirinya RSU Aufa Royhan beriringan dengan doa agar terwujudnya Fakultas Kedokteran di Aufa Royhan Kota Padangsidimpuan, diharapkan dapat memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik lagi untuk masyarakat Kota Padangsidimpuan.


Hadir dalam peletakan batu pertama RSU Aufa Royhan Sekretaris Daerah, Kadis DPMPTSP, Kadis Kesehatan, Kadis Perkim, Mewakili Kapolres, Mewakili Dandim 0212/TS, kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan.


Penulis: Rully 

×
Berita Terbaru Update