Padangsidimpuan| 88News.id: Warga Padangsidimpuan Ikuti Kajian rutin Sabtu sore Majelis Ilmu Harokah Al-Iman, Kegiatan yang di isi sholawat, do'a, info dunia Islam terkini dan dzikir serta thema-thema keagamaan di Majelis Ilmu Harokah Al-Iman, Jl.Durian No.5 Kelurahan Wek IV Kecamatan Padangsidimpuan Utara (11/5/2024).
Kegiatan rutin ini didasari atas keinginan masyarakat mengasah ilmu agama serta menjalin silaturahmi. "Tujuannya agar masyarakat ataupun melalui majelis Ilmu ini bisa lebih mengembangkan dan mengamalkan ilmu-ilmu keagamaan dalam.kehidupan sehari-hari" kata Ketua Yayasan Majelis Ilmu Harokah Al-Iman H.M.Asroi Saputra, MA.
Menurutnya, mencari ilmu merupakan salah satu kewajiban seorang muslim. Beragam keutamaan yang dapat diraih bagi insan haus akan pengetahuan. Asroi menyebut seseorang perlu menanamkan sejumlah aspek penting untuk menghadapi beragam rintangan dan cobaan selama proses menuntut ilmu.
Misalnya niat, kesabaran, kegigihan serta hati yang ikhlas. Dia berpesan agar seluruh masyarakat lebih giat dan tak mengenal lelah dalam menuntut ilmu melalui kegiatan pengajian rutin majelis ilmu. "Kami sampaikan pesan kepada jemaah agar lebih mengembangkan wawasan tentang agama melalui pertemuan-pertemuan rutin yang" ungkapnya.
Pada momen itu juga, TIM Majelis Harokah Al-Iman beserta BKPRMI menunjukkan komitmennya mendorong penguatan peran majelis ilmu dengan mengambil thema-thema faktual dari berbagai ustadz.
Rully,SE (32) jemaah laki-laki menilai masyarakat benar-benar merasakan manfaat dari kegiatan ini. "Menurut saya ini sangat bagus, dan audah berlangsung bertahun-tahun. Mudah-mudahan kegiatan ini semakin ramai jemaah. Imbuhnya.
Penulis: Mash