-->

Notification

×

Iklan

Indeks Berita

Babinsa Koramil Kendawangan Kanan Hadiri Acara Syukuran Dan Do’a Bersama Selesainya Pembangunan Steher Nelayan Di Wilayah.

Minggu, 19 Mei 2024 | Mei 19, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-05-19T06:06:06Z

Babinsa Koramil Kendawangan Kanan Hadiri Acara Syukuran Dan Do’a Bersama Selesainya Pembangunan Steher Nelayan Di Wilayah.


Ketapang | 88News.id: Serka Tugino, Babinsa Koramil 1203-03/Kdw, menghadiri acara syukuran dan do’a bersama dalam rangka selesainya pembangunan dermaga/steher nelayan di Desa Kendawangan Kanan, Kec. Kendawangan, Kab. Ketapang. Sabtu (18/5/2024).


Acara tersebut dihadiri oleh Kades beserta perangkat desa Kendawangan Kanan, Babinsa, BPD, Pendamping Desa, tokoh masyarakat, tokoh agama serta warga masyarakat setempat.


Babinsa mengatakan acara ini sebagai bentuk rasa syukur Kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas selesainya pembangunan dermaga/steher nelayan, acara ini juga menjadi tradisi warga sekitar dengan mengadakan syukuran dan do’a bersama dilanjutkan makan bersama.


Menurutnya, pembangunan dermaga/steher nelayan ini sangat bermanfaat bagi perekonomian warga nantinya, terutama bgi nelayan setempat dagar lebih maju dan berkembang lagi,” ucapnya.


Menanggapi hal tersebut, Danramil 1203-03/Kdw, Lettu Inf Suyatno mengatakan, dermaga/steher nelayan tersebut akan memberikan motivasi kepada warga setempat dalam mendukung aktifitas masyarakat.


“Dengan demikian, masyarakat harus selalu menjaga merawat dermaga/steher nelayan ini, pembangunan desa tidak akan berjalan dengan sempurna jika tidak ada dukungan dari masyarakat dan pihak-pihak lainya guna mewujudkan wilayah yang berkembang, ”terangnya.



88News

×
Berita Terbaru Update