-->

Notification

×

Iklan

Indeks Berita

Dr.Lynda Watania.,M.M.,M.Si,Buka Soal Ujian Tingkat SMP dan Beri Wejangan

Senin, 29 April 2024 | April 29, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-04-29T16:25:51Z
Dr.Lynda Watania.,M.M.,M.Si,Buka Soal Ujian Tingkat SMP dan Beri Wejangan


Minahasa | 88News.id: Sekretaris Daerah (Sekda) Minahasa, Dr Lynda Watania MM MSi, memberikan nasehat kepada siswa peserta Ujian Sumatif Akhir Jenjang (USAJ) di SMP Negeri 4 Tondano, Senin pagi (29/4/2024).


“Saya yakin semua sudah mempersiapkan diri dengan belajar. Di sini ada banyak kepala dinas yang hadir, menandakan kami sangat mensuport kalian untuk mengikuti ujian ini,” kata Lynda mengawali kedatangannya.


Sekda perempuan pertama selama adanya pemerintahan di Kabupaten Minahasa inipun berpesan kiranya siswa-siswi peserta ujian mengerjakan semua soal dengan tenang. Agar bisa mengisi soal dengan baik dan benar. Sebab, kata Watania, sesulit apapun soal, kalau sudah belajar, pasti menjadi mudah.


“Yang terpenting juga adalah menjaga kesehatan selama 6 hari ujian berlangsung sampai hari Jumat pekan ini. Berusaha agar terhindar dari sakit-penyakit, sehingga dapat mengikuti dan menjawab semua soal ujian secara baik dan benar hingga ahir masa ujian, ujar Sekdakab Minahasa yang layaknya seorang ibu terhadap anak-anaknya.


 Sebagai generasi penerus cita-cita bangsa dan Negara, kepada murid Lynda Watania menyampaikan harapannya. Agar kelak peserta USAJ ini, akan terus melanjutkan sekolah kejenjang SMA atau SMK dan sederajat. Jangan putus sekolah, sebisanya mampu berkuliah di perguruan tinggi yang ada, hingga menjadi sarjana yang handal dan "siap pakai."


“Semoga UAS ini boleh berjalan dengan baik sampai selesai, selamat mengerjakan soal-soal ujian." pesannya kepada para siswa-siswi di SMPN 4 Tondano ini.


Watania memperjelas tentang agenda nasional, USAJ merupakan prosedur tetap untuk peserta didik kelas sembilan atau kelas 3 SMP.


“Ya, kami datang memberikan motivasi kepada anak didik peserta USAJ ini, sekaligus membagikan naskah di hari pertama USAJ 2024 ini. Tentunya kami  mendorong dan mengsuport penuh, agar pera siswa tetap bersemangat, sehingga hasil USAJ mereka maksimal baik," ujarnya lagi.


Menanggapi kedatang Sekda Minahasa bersama beberapa kepala Dinas Kabbupaten Minahasa, Kepala SMP Negeri 4 Tondano Melky Palilingan MPd. mengapresiasi serta menyampaikan terima kasih kepada Sekda Minahasa bersama rombongan. Kepsek SMPN 4 Tondano berterima kasih karena Sekda telah memilih sekolanya sebagai tempat untuk membuka naskah soal perdana USAJ SMP, di sekolah yang dipimpinnya.


“Kehadiran ibu Sekda tentu memberikan dampak positif, secara khusus kepada para peserta didik yang akan melaksanakan USAJ. Terima kasih motivasi dan dukungan yang sudah diberikan,” ujar Kepsek


Peserta ujian di SMP Negeri 4 Tondano sebanyak 187 siswa yang terdiri dari 103 laki – laki dan 84 perempuan, yang terbagi di 10 Ruangan. Dengan masing-masing ruangan sebanyak 20 peserta yang diacak sesuai abjad berdasarkan Daftar Nominatif Tetap (DNT) di Dapodik," jelas Kepsek lagi.


Turut hadir mendampingi Sekda Minahasa, Kepala Kesbangpol Ir Yanny Moniung, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Johnny Tendean MAP, Kepala Dinas Perpustakaan Dra Steidy Tumbelaka, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Arody Tangkere, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Siby Sengke SSos dan Camat Tondano Barat Vinlyvia Wulus SIP, serta Kepala Bidang Dikdas Dinas Pendidikan.


Penulis: Harry

×
Berita Terbaru Update