Perdagangan | 88News.id: Dalam rangka menyambut Imlek 2024, Asosiasi Pengusaha Sampantao Indonesia (APSI) dan warga kota Perdagangan (Sampantao) Kec. Bandar Kab. Simalungun mengadakan kegiatan gotong-royong bersama Muspika Kec.Bandar, Kelurahan Perdagangan I, TNI/Polri, PT Mitra Beton (OBOR) dan ormas, Jumat (09/02/24).
Gotong-royong yang meliputi perawatan badan jalan SM Raja kota Perdagangan melibatkan 2 unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Simalungun dan KEK Sei Mangkei. Penyiraman jalan dari debu pasir itu dimulai dari pukul 06.00 sampai jam 10.00 pagi sehingga kota Perdagangan nampak bersih dan debu jalan yang selama ini meresahkan bisa berkurang.
Ahok sebagai ketua APSI menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Muspika Bandar dan semua pihak yang telah terlibat, apalagi momen ini menjelang perayaan Imlek 2024.
"Kami berharap kegiatan gotong-royong seperti ini akan terus berkesinambungan sehingga sinergi antara pemerintah setempat dengan warga kota Perdagangan dapat terjalin dengan baik dalam menjaga kota Sampantao, karena Sampantoa adalah rumah kita bersama.
Kita juga berharap kesadaran warga untuk menjaga kota ini agar bersih, nyaman, tertib dan aman. Mari kita sambut Imlek 2024 dengan semangat kebersamaan, merawat keharmonisan dan menjaga kedamaian. GONG XI FAT CHAI bagi saudara sekalian yang merayakannya, "Mari rayakan Imlek dengan sederhana dan kedamaian", demikian kata Ahok.
Disisi lain seorang masyarakat kota perdagangan berinisial C mengatakan pasir tidak akan habisnya apa bila truk truk pengangkat pasir tidak di tertib kan.
Acara gotong-royong ditutup dengan sarapan bersama semua pihak yang terlibat dalam giat hari ini dengan harapan kita semua bersama-sama menjaga kota Sampantao.
Penulis: Jhon Adi
Editor : Mah