Padangsidimpuan | 88News.id : Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Padangsidimpuan Utara bekerjasama dengan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kota Pasangsidimpuan merayakan Maulid Nabi di Kelurahan Wek IV Kec.Padangsidimpuan Utara. Acara ini dihadiri oleh Kepala KUA Kec. Padangsidimpuan Utara (H.M.Asroi Saputra,MA), P3K dan pegawai KUA Kec. Padangsidimpuan Utara ,seluruh pengurus BKPRMI Kota Padangsidimpuan, Dewan Penasehat, Lurah, serta jemaah Majelis Ilmu Harokah Al-Iman, Sabtu (7/10/2023).
Dalam pembukaan acara yang dimulai pada Pkl.16.00 WIB, Alwi Anshori, ketua Panitia dari BKPRMI mengemukakan bahwa peringatan Maulid Nabi ini dalam sejarah pertama sekali diselenggarakan oleh Sultan Sholahuddin Al-Ayubbi pada masa pemerintahan Usmaniyah dengan maksud untuk memberikan motivasi kepada seluruh umat islam dalam mengingat sosok Nabi Muhammad sebagai suritauladan. Kami mengajak kita semua untuk cintai Rasulallah dengan mencontoh akhlak mulia Nabi Muhammad SAW, ujar Alwi kepada seluruh jemaah yang berjumlah kurang lebih 250 orang. Acara yang dimulai dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an oleh Qori anak-anak binaan BKPRMI Muhammad Raziq Ramadhan, disusul dengan siraman rohani oleh ustad H. Hasan Tanjung, Lc.
Kepada para jemaah dan pengurus BKPRMI, marilah kita wariskan sifat kesalehan religi , kesalehan sosial dan kesalehan intelektual kepada generasi kedepan ujar Ustad dalam siraman rohaninya. Ia berharap tugas ini dapat diemban dan dilaksanakan dengan baik oleh seluruh jrmaah sehingga dapat melahirkan generasi islami bermutu sesuai tuntutan zaman.
Semakin meriah kegiatan ini, penyelenggara acara membagikan doorprice kepada jemaah yang beruntung sebanyak 3 hadiah. Hadiah ini diharapkan dapat memotivasi jemaah dalam menuntut ilmu agama. Acara turut disponsori Ameera Mekah Travel Umroh, HNI serta Pasar Mahera.
Mash/88News