Medan | 88News.id : Polrestabes Medan mengikuti kegiatan Strategi Mitigasi Isu di Era New Media melalui sarana zoom meeting, Jumat (8/9/2023) malam.
Dalam kegiatan itu, Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Imam Setya Effendi yang diwakili Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi memberikan arahan soal mitigasi isu di era new media.
"Zoom meeting digelar di Aula Rupatama Polrestabes Medan Jalan H.M. Said No 1 Medan," ujar Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda S.I.K., S.H.
Ia mengatakan kegiatan itu menghadirkan Dr. Nuruddin Lazuardi, S.H., M.Si dari Departemen Kriminologi FISIP UI. Dengan adanya kegiatan ini menambahkan pemahaman Polrestabes Medan dalam menciptakan rasa aman dan kondusifitas di Medan.
Acara turut dihadiri Kasat Intelkam, Kasat Reskrim, Kasat Binmas, Kasat Samapta, Wakasat Narkoba, Kasi Humas dan Kapolsek Jajaran.
Iwan S/88News