-->

Notification

×

Iklan

Indeks Berita

Masyarakat Desa Partibi Lama Kabupaten Karo, Merasa Sedih dalam Melaksanakan Upacara 17 Agustus 2023 di Lahan Sengketa

Senin, 21 Agustus 2023 | Agustus 21, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-08-21T09:34:38Z
Foto : Ratusan masyarakat Desa Partibi Lama  melaksanakan upacara 17 Agustus 2023


Kabanjahe | 88News.id : Walaupun diguyur hujan ratusan masyarakat Desa Partibi Lama datang beramai-ramai ke lokasi lahan adatnya yang terletak di Siosar demi melaksanakan Upacara kenaikan bendera merah putih dalam rangka memperingati hari kemerdekaan yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 2023. 


Lokasi tempat pelaksanaan upacara bendera tersebut, merupakan lahan yang sedang dipersengketakan antara masyarakat Desa Partibi Lama melawan Bupati Karo. Karena masyarakat menganggap Bupati Karo telah menyerobot lahan pertanian milik masyarakat desa tersebut.


Dalam pelaksanaan upacara kenaikan bendera tersebut, Kaberma Munthe didapuk sebagai Pembina Upacara dan  Vemas Yonatan Limbong salah seorang karang taruna dari Desa Partibi Lama bertindak sebagai sebagai pemimpin Upacara sedangkan yang bertugas untuk membawa bendera merah putih adalah Rodearni Br Sinaga, Simka Febryna Br Surbakti, Fitri Yosevina Br Munthe.


Kaberma Munthe sebagai Ketua Pattuhan Munthe Desa Partibi Lama turut didampingi Lisinus Munthe dan Hendrik Munte menjelaskan kepada awak media, jika pelaksanaan upacara bendera tersebut untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke – 78 Tahun dan sekaligus sebagai Simbol Perlawanan yang mereka lakukan untuk melawan oknum Pemkab Karo, karena telah melakukan “Penyerobotan” lahan pertanian milik masyarakat Desa Partibi Lama, Kecamatan Merek Kabupaten Karo.


Itulah makanya kami buat pelaksanaan upacara kenaikan bendera merah putih tepat berada dilahan yang dipersengketakan dengan Bupati Karo yang sudah dipersidangkan di Pengadilan Negeri Kabanjahe register perkara Nomor : 65/Pdt.G/2022/PN KBJ.


Thema dalam upacara tersebut adalah "Merdeka Dari Perampasan Hak Milik Masyarakat" dan Pelaksanaan upacara tersebut akan tetap dilaksanakan  setiap tanggal 17 Agustus tiap tahunnya,  untuk memperingati kemederkaan RI sekaligus memperingati perjuangan masyarakat Desa Partibi lama dalam mempertahankan tanah adatnya, tutup Kaberma Munthe.


Iwan S/88News

×
Berita Terbaru Update