88News.id | Kabanjahe : Rumah Tahanan (Rutan) Kabanjahe Kanwil Kemenkumham Sumut menerima penghargaan sebagai peringkat kedua dalam kategori penilaian pengelolaan Kinerja Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dengan PAGU Sedang (diatas 5 s/d 10 Milyar) pada Kamis (16/02/2023).
Ka KPPN Sidikalang menyatakan pemberian Penghargaan ini diberikan sesuai dengan penilaian yang objektif, dan diserahkan dalam acara "Apresiasi Kinerja Satuan Kerja Tahun Anggaran 2022" yang diselenggarakan KPPN Sidikalang dan diikuti seluruh Satker dalam ruang lingkup kerja KPPN Sidikalang.
Meraih peringkat ke-2 dari 34 satker, menjadi kebanggaan bagi Rutan Kabanjahe, dimana dalam hal ini menunjukkan tingkat akuntabilitas Rutan Kabanjahe yang baik dalam hal pengelolaan keuangan, tutur Candra lagi.
"Penghargaan ini sebagai bukti bahwa Rutan Kabanjahe, semakin akuntabel dan transparan dalam hal pengelolaan keuangan.
Namun penghargaan ini jangan membuat seluruh jajaran Rutan Kabanjahe berpuas diri, tetap lah bekerja dan berkinerja, dengan tata nilai PASTI (Professional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Akuntabel)," ucap Karutan Kabanjahe Chandra Syahputra Tarigan kepada seluruh staf di Mako Rutan Kabanjahe.
Celvin/88News